rahasia illahi...

6:50 PM

berhaji adalah impian para muslimin dan muslimat di manapun di dunia ini. mereka yang pernah berhaji (satu kali) pasti ingin kembali ke tanah suci mekah. salah satu syarat berhaji adalah mampu. dalam artian mampu secara finansial maupun fisik serta mental. namun meski kita memiliki semua kemampuan itu belum tentu dapat memenuhi panggilan nabi ibrahim. sayapun teringat cerita seorang teman yang ‘gagal’ berhaji.

teman ini bekerja di sebuh kompeni yang alhamdulillah mempunyai program memberangkatkan haji bagi karyawannya. syarat untuk ini pun tidaklah berat. hanya harus memenuhi sekian tahun bekerja. kawan ini tentu senang mendengar berita itu. (meski belum ada pengumuman resmi, tapi gosipnya cukup meyakinkan bahwa program itu ada). ia sudah cukup lama bekerja di perusahaan itu.

akan tetapi seperti kata pepatah ‘malang tak dapat ditolak, untung tak dapat diraih’ oleh karena sesuatu hal kawan ini tak jadi berangkat. apa pasal? rupanya berdasarkan penilaian yang diadakan para ‘petinggi’ kompeni itu kawan ini tidak layak haji. ia dinilai tidak kompeten dalam bekerja. sebuah penilaian yang menurut teman tadi adalah abstrak tak berbentuk. saya pun bertanya padanya: “bukankah perusahaan tempat kau bekerja mempunyai tolok ukur yang baku?” teman ini balik bertanya: “bisakah kau mengukur sesuatu yang berhubungan dengan kreativitas secara eksak?” saya pun berhenti bertanya-jawab.

program haji ini memang diundi dalam artian dari sekian orang yang memenuhi persyaratan hanya ada dua orang yang di-haji-kan, yang artinya kawan ini pun belum tentu dapat pergi haji. namun, sebelum diundi ia telah ‘kalah’ lebih dahulu. saya hanya dapat menghibur: “mungkin allah mempunyai rencana lain sama kau.” kawan ini masih dapat menjawab: “rahasia illahi takkan pernah dapat kita ketahui.” saya sangat setuju dengannya.

dan, hari ini sekitar tiga juta calon jemaah haji melakukan wukuf di padang arafah. semoga mereka semua menjadi haji dan hajjah yang mabrur sebenar-benarnya mabrur. insya allah, amin.

You Might Also Like

5 komentar

populer...