cukup gak sih...

2:43 PM

coba anda berikan pertanyaan seperti ini: cukup gak sih gaji yang selama ini kamu terima? barangkali, dari sepuluh orang yang ditanya, jawaban dari sepuluh orang itu adalah: gak cukup dong! kemungkinan orang-orang itu prinsipnya bukan 'sedikit tapi cukup', tapi, 'banyak tapi kurang'. alias gak pernah cukup.

kalau prinsip terakhir yang dipegang, bukan tak mungkin kita akan menghalalkan segala cara. dengan pembenaran seperti ini: 'kalo cuma mengandalkan gaji bulanan, saya tidak mungkin bisa punya mobil'. mulailah kerjaan sampingan alias side job dicari ke sana dan ke mari. dan, saking asyiknya ber-side-job-ria, pekerjaan utama pun menjadi pekerjaan sekunder. sementara yang sampingan menjadi utama.

yang lebih parah lagi adalah: bila sang sidejobber ini punya kedudukan yang lumayan tinggi dalam perusahaan. kian leluasalah ia 'bekerja'. tak ada yang berani mengusik. ataupun bertanya. apalagi ia berada di ruangannya sendiri. di saat jam kerja ia pun asyik mengerjakan pekerjaan sampingannya. dengan kedudukan yang dimiliki ia pun bisa beralasan macam-macam untuk hadir di perusahaan tidak pada waktunya. datang siang hari. atau mengambil waktu makan siang ke luar kantor dan tak perlu kembali. dan, umumnya, sidejobber ini gajinyapun bisa dipastikan tinggi. juga mendapatkan fasilitas-fasilitas lain berupa mobil, asuransi kesehatan, dan lain sebagainya. tapi, masih gak cukup juga ya.

memang sih kebutuhan itu tak ada habis-habisnya. ada adagium: semakin besar pendapatan, pengeluaran pun berbanding lurus ikut besar. tapi kita kan tak perlu memaksakan diri. gak perlu ngoyo. tak perlu mengada-ada. apa sih kelak yang akan kita bawa saat kembali kepangkuan illahi rabbi? akankah kita ditanyakan punya mobil berapa semasa melakoni hidup di dunia?

You Might Also Like

1 komentar

populer...